KTI Expression merupakan ajang bagi mahasiswa dan pelajar se-Indonesia untuk berekspresi melalui karya tulis ilmiah.
Karya Tulis Ilmiah PSYCHO
EXPRESSSION
Tema : “POSITIVE PSYCHOLOGY”
Persyaratan
Umum:
- Anggota tim masih berstatus sebagai mahasiswa psikologi aktif di Universitas maksimal angkatan 2010.
- Satu tim maksimal 3 anggota.
- Karya Tulis merupakan hasil dari studi literatur.
- Biaya pendaftaran sebesar Rp150.000,00 belum termasuk biaya akomodasi dan transportasi
- Pembayaran dilakukan dengan mengirim uang pendaftaran ke nomor rekening BNI 0239154631 atas nama Mudassir Hasri Gani (ketua ILMPI wilayah VI)
- Batas pendaftaran terakhir adalah 15 November 2013 (ada pengunduran)
- Karya paling lambat diterima panitia 15 November 2013 dalam bentuk softcopy.
- Softcopy karya, kartu tanda mahasiswa, dan bukti pembayaran dikirim ke alamat email kti.expression.2013@gmail.com
- Naskah yang masuk akan diseleksi. Nominasi 10 karya tulis ilmiah terbaik akan dipersentasekan pada tanggal 21 November 2013.
- Pengumuman 10 karya terbaik akan dikeluarkan pada tanggal 16 November 2013.
- Tim dengan karya yang terpilih untuk dipersentasekan, membawa hardcopy sebanyak 3 rangkap.
- Biodata anggota tim harus sesuai dengan identitas yang didaftarkan pada panitia pada saat pendaftaran ulang.
- Setiap anggota tim wajib membawa bukti transfer pembayaran asli dan kartu tanda mahasiswa asli.
- Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
- Panitia memiliki wewenang untuk mengambil keputusan secara tegas dan konsisten atas seluruh kondisi yang tidak diatur dalam ketentuan.
- Hasil keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Sistematika Penulisan:
- Halaman judul: judul diketik dengan huruf
kapital, nama lengkap penulis, asal perguruan tinggi/ instansi dan tahun.
- Abstrak
- Pendahuluan: latar belakang masalah, rumusan
masalah, tujuan dan manfaat
- Kajian pustaka/studi literature
- Metode penelitian
- Pembahasan
- Kesimpulan dan saran
- Daftar pustaka
- Lampiran-lampiran (jika diperlukan)
Ketentuan Penulisan:
- Naskah ditulis menggunakan ukuran kertas A4, huruf tipe Times New Roman ukuran huruf 12, spasi 1,5 dengan batas margin kiri dan atas 4 cm, kanan dan bawah 3cm.
- Jumlah halaman maksimal 20 halaman.
- Naskah dikirim dalam bentuk Word dan PDF
Kriteria Penilaian:
- Kesesuaian dengan tema.
- Format tulisan (tata tulis, sistematika,
kejelasan, penggunaan tata bahasa Indonesia).
- Topik (sifat topik, aktualisasi, relevansinya
dengan tema).
- Data dan sumber-sumber informasi.
- Kreativitas proses/teknik pengolahan data,
ketajaman analisis, sintesis data dan langkah efektif dalam penyelesaian
masalah.
- Tingkat ketercapaian antara tujuan, manfaat dan
hasil.
cp: Fahrul 085341920815
0 komentar:
Posting Komentar